Thursday 14 July 2016

Cara Gampang Download dan Bermain Pokemon Go di Indonesia



Saking maraknya game Pokemon Go membuat Blog TipsTek ingin membahas seputar game ini.. Kerennya fitur yang diusung pada game Pokemon Go membuat para Gamers cepat sekali untuk jatuh hati pada game yang satu ini.. Bahkan walaupun game ini sebenarnya baru dirilis diluar negeri dan itu pun hanya beberapa negara saja, tapi di Indonesia tercinta ini sudah banyak yang penikmatnya..

Perlu diketahui bahwa game Pokemon Go ini support dengan Android maupun iOS.. Namun, Admin tak menjamin bahwa game ini bisa dijalankan untuk semua merk smartphone. Untuk pengecekannya sendiri, Admin menggunakan Smartphone Oppo Neo 5s 1201 dan berjalan dengan lancar tanpa ngelag.

Karena belum secara resmi dirilis di Indonesia, membuat game ini belum hadir di jajaran game yang ada di Playstore. Walaupun begitu, kamu tak perlu khawatir.. Karena game besutan Niantic, Inc ini ternyata tetap bisa didownload walau diluar Playstore. Check this out!

Apa syarat smartphone agar bisa memainkan game Pokemon Go??

Seperti yang Admin bilang bahwa tidak semua smartphone bisa memainkan game keren yang satu ini. Namun, Admin tidak bisa men-spesifikasikan jenis smartphone mana saja yang compatible dengan game ini. Tapi sejauh ini, Pokemon Go masih 'aman-aman' saja ketika dimainkan dismartphone yang memiliki Sistem Operasi Android versi KitKat dan Lollipop.. Serta untuk iPhone dengan iOS 8.0 dan versi yang terbaru.

Kabar sedih bahwa processor dengan arsitektur x86 (red: Kebanyakan Asus Zenfone) tidak memainkan game ini.. Tapi banyak pula yang menampik hal tersebut.. Ternyata masih banyak pula yang bisa memainkan game Pokemon Go di smartphone mereka.

Bagaimana cara download untuk memainkan game Pokemon Go??

Pertama-tama silahkan masuk ke link download di apkmirror.com.. Daripada kamu pusing mencarinya, berikut adalah link downloadnya:


 
Setelah kamu download file APK nya,  Berikut adalah langkah-langkah untuk menginstalnya..
Silahkan kamu instal saja seperti biasanya lalu buka game Pokemon Go jika sudah melakukan instalasi..
 


Setelah itu kamu akan dihadapkan dengan tampilan Sign Up with Google. Kenapa harus dengan Google? Jawabannya simple, karena game Pokemon Go sendiri telah bekerja sama dengan Google. Yapp.. yakni Google Maps yang dimana kamu akan mengandalkan GPS sebagai kekuatan utama dalam game ini.



 Kamu bisa masuk dengan menggunakan email yang sudah ada maupun membuat akun email yang baru.


Beri centang pada "Send Pokemon GO-related events, promotions, offers, and news updates to my email address". Kemudian pilih Accept



Pilih Gender kamu, disini hanya ada dua jenis gender sob.. Ga ada yang lain-lain.


 Disinilah asiknya, kamu bisa memilih style sesuai keinginan kamu..


Jika semua langkah-langkah diatas sudah kamu lakukan, saatnya berpetualang untuk mencari para Pokemon.. Tapi tetap hati-hati ya sob, karena jalanan di Indonesia sangat berbeda dengan jalanan di negara luar sana. Sehingga tidak boleh ceroboh dalam bermain game ini, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
 

Rekomendasi Untuk Anda × +
No comments:
Write komentar